Kontingen Garuda

PERAYAAN HARI RAYA KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE-78 DI BUMI CENTRAFIQUE

Bangui, Republik Afrika Tengah.
Satgas Kizi TNI XXXVII-I/MINUSCA beserta Milstaff dan Milobs MINUSCA merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di bumi Centrafique.

Kegiatan perayaan ini dilaksanakan selama 1 minggu di sela kegiatan penugasan dengan puncak kegiatan di tanggal 17 Agustus 2023. Seluruh rangkaian perayaan kegiatan perayaan dapat berjalan secara meriah dan khidmat walaupun sedang berada di daerah penugasan.

Turut serta dari kontingen lain dalam memeriahkan acara lomba kemerdekaan, yaitu Serbia, Kamboja EOD dan Indonesia FPU. Beberapa kegiatan perlombaan khas kemerdekaan seperti perlombaan esfatet karet, menyeimbangkan tongkat secara kelompok, lomba memasukkan paku dalam botol, lomba estafet sarung dan pertandingan bola volly dilaksanakan dengan gembira dan penuh semangat. Puncak acara adalah pelaksanaan Upacara dan syukuran Hari Kemerdekaan yang digabung dengan acara tradisi satgas yaitu Ulang Tahun personel pada bulan Agustus.

Dalam amanat Kasum TNI yang dibacakan oleh Dansatgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA, Mayor Czi Arif Rachman menyampaikan “Pada hari ini tanggal 17 Agustus 2023 kita dapat mengikuti upacara Hari Ulang Tahun Ke-78 Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia, secara khidmat dan dalam keadaan sehat wal’afiat.
Peringatan hari ulang tahun Kemerdekaan seperti ini pada hakekatnya merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kita kepada para pejuang, pendiri bangsa ini, para pahlawan sejati yang telah memberikan segala-galanya melampaui dari apa yang seharusnya diberikan.
Oleh sebab itu, sebagai generasi penerus, wujud penghormatan penghargaan yang paling mulia, yang harus kita berikan adalah mewarisi tradisi dan nilai-nilai kejuangan serta melanjutkannya untuk mengisi kemerdekaan.”

Kami Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA mengucapkan
“Dirgahayu Republik Indonesia ke-78
Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”

GARUDA!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*