Kontingen Garuda

Satgas BGC TNI XXXIX-F Monusco Kongo Mempersembahkan berbagai kebudayaan

PMPP TNI – Satgas BGC TNI XXXIX-F Monusco Kongo dengan bangga mempersembahkan Culture Event yang diadakan di Aula PMPP TNI pada hari Senin, 25 Maret 2024. Acara ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya untuk nantinya dalam mempromosikan kekayaan budaya Indonesia di tengah-tengah misi perdamaian di Kongo.

Kegiatan ini menampilkan berbagai pertunjukan seni budaya Indonesia yang khas dan memukau, diantaranya tarian tradisional, dan musik etnik. Melalui acara ini, Satgas BGC TNI Konga XXXIX-F Monusco Kongo berharap dapat memperkenalkan warisan budaya Indonesia kepada masyarakat internasional yang hadir di Kongo, serta mempererat hubungan antar bangsa melalui apresiasi terhadap seni dan budaya.

Hadir juga dalam kegiatan ini Komandan PMPP TNI Laksamana Muda TNI Retiono Kunto, S.E., M.A.P., CRMP, M TR OPSLA.

Dalam sambutannya, beliau menyatakan, “Penampilan pasukan BGC XXXIX-F bagus, saya berharap kalian dapat berbagi keindahan budaya Indonesia kepada saudara-saudara kita di Kongo. Melalui Culture Event ini, dan juga berharap dapat mempererat ikatan persahabatan antara Indonesia dan Kongo serta memperkenalkan keberagaman budaya Indonesia kepada dunia.”

Acara ini juga menjadi momentum untuk merayakan keragaman budaya yang ada di antara personel Satgas BGC yang berasal dari berbagai suku, agama, dan latar belakang budaya di Indonesia. Dengan semangat persatuan dan kebhinekaan, Satgas BGC TNI XXXIX-F Monusco Kongo berkomitmen untuk terus mendukung upaya perdamaian dan mempromosikan harmoni antarbangsa.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*