PMPP activities

ACARA KEBERANGKATAN SATGAS TNI KONGA UNIFIL LEBANON TA. 2023

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. secara resmi melepas keberangkatan SATGAS TNI KONGA UNIFIL LEBANON TA. 2023 di Apron Skadron 17 Lanud Halim Perdana Kusuma

1090 Personel TNI yang tergabung dalam Pasukan Garuda yang terdiri dari Matra Darat, Laut dan Udara akan diberangkatkan pada Misi Pemeliharaan Perdamaian Dunia untuk Lebanon selama satu tahun lamanya. Para Peacekeepers TNI telah memiliki bekal dan pengetahuan yang diterima selama melaksanakan latihan pratugas di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian Tentara Nasional Indonesia (PMPP TNI), sehingga diharapkan mampu menjawab semua tantangan dan rintangan yang akan dihadapi di daerah Misi bertujuan untuk menciptakan perdamaian ditanah Lebanon.

“Selamat bertugas kepada 1090 personel TNI, saya menekankan kepada seluruhnya agar selalu berpedoman sebagai berikut 1. Tingkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan niatkan tugas kalian sebagai ibadah

  1. Jaga kehormatan dengan memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI
  2. Kuasai secara menyeluruh tugas, wewenang dan tanggungjawab jabatan masing-masing perorangan agar tidak menyalahi peraturan dalam setiap pelaksanaan tugas
  3. Laksanakan analisa secara cerdas terhadap perkembangan situasi untuk mengambil keputusan dengan cepat dan tepat sehingga dapat menghindari korban baik personel maupun material
  4. Tidak ada satupun prajurit yang terlibat kegiatan ilegal baik perorangan maupun satuan, tunjukan profesionalisme TNI dengan menjaga nama baik dan mengharumkan nama bangsa Indonesia dimata dunia karena kalian adalah Duta bangsa yang mewakili negara Indonesia, luangkan waktu untuk selalu memberikan kabar baik kepada keluarga dirumah karena mereka selalu mendoakan kita untuk mencapai kesuksesan dalam melaksanakan tugas. Garuda…” Tegas Panglima TNI.

Turut hadir dalam acara, para Kepala Staf Angkatan, para pejabat Mabes TNI, para pejabat Kostrad, para pejabat Kementrian dan Polri.

Acara dilanjutkan pelepasan secara resmi oleh Komandan PMPP TNI beserta pejabat PMPP TNI diterminal selatan Skadron 17 Halim Perdana Kusuma dengan mengunakan maskapai Garuda Indonesia.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*