Kontingen Garuda

PERESMIAN PENGASPALAN HALAMAN KANTOR DESA WILAYAH RABAT TALATEEN

Satuan Tugas INDOBATT mengunjungi wilayah Rabat Talateen yang di Pimpin oleh KASI CIMIC (Kepala Seksi Civil Military Coordination) didampingi oleh PASI CIMIC (Perwira Seksi Civil Military Coordination) INDOBATT Letnan Satu Didik Rudianto, Rabat Talateen, Lebanon selatan, Senin (21/08/2023).

CIMIC merupakan satuan yang mendukung pengelolaan interaksi dan taktis antara Militer dan sipil di semua fase operasi pemeliharaan perdamaian serta mendukung terciptanya lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan mandat misi dengan memaksimalkan keunggulan komparatif dari semua aktor yang beroperasi di wilayah misi.

Mr. Ali Mahmoud Barakat pimpinan wilayah Rabat Talateen memberikan ucapan terima kasih bahwa selama dia menjabat sebagai pimpinan wilayah Rabat Talateen baru kali ini mendapatkan bantuan yang sangat berkesan dan bermanfaat.
KASI CIMIC INDOBATT XXIII-Q juga menyampaikan sambutannya bahwa dengan kegiatan ini semoga kedepan dan sererusnya bisa mempererat hubungan antara UNIFIL dengan warga Lebanon khususnya Warga Rabat Talateen.

Setelah Kegiatan peresmian selesai di lanjutkan dengan peninjauan Gudang penyimpanan Makanan untuk wilayah Rabat Talateen yang merupakan salah satu proyek dari UN yang biasa disebut QIP (Quick Impact Project) atau Proyek Dampak Cepat.

Turut hadir Chief of G9 Project Kapten Vasic
(Kepala Proyek G9 Sector East) Muhtar Rabat Talateen, Civil Affair, Cimic Pro dan para tokoh masyarakat wilayah Rabat Talateen.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*