Kontingen Garuda

PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1445 H DI BUMI CENTRAFRIQUE

Bangui, Republik Afrika Tengah.
Personel muslim Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA memperingati kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Hijrah, Indonesia Engineering Camp pada hari Kamis, 28 September 2023. Acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H bertemakan “Maknai Maulid Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam 1445 H /2023 M Sebagai Landasan Moral Prajurit Satgas Bermental Tangguh.”
Bertindak selaku penceramah Serka Anfal Ibrahim.

Dalam sambutanya Dansatgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA, Mayor Czi Arif Rachman menyampaikan “Diharapkan dengan adanya peringatan Maulid Nabi ini kita kembali memiliki semangat juang dalam beribadah kepada Allah SWT dan mempertahankan akidah dan akhlak kita serta ukhuwah di antara umat Islam yang sebelumnya mungkin renggang bisa kembali rekat, jangan sampai karena perbedaan kita sampai terpecah. Mari jadikan momentum peringatan Maulid Nabi ini sebagai sarana mempererat tali persaudaraan antar sesama umat Islam”.

Dalam ceramahnya, Serka Anfal Ibrahim menyampaikan “Hendaknya Sifat Nabi Muhammad SAW, yaitu Shiddiq, Amanah, Tabligh dan Fathonah bisa diteladani dan ditiru oleh seluruh umat muslim sehingga kita bisa mendapatkan safaat beliau di akherat kelak”

Alunan marawis dan sholawat personel muslim Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-I/MINUSCA menambah khidmat pelaksanaan acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*